Bisnis ini bernama bordir & printing colection, bisnis ini bergerak di bidang perdagangan. bisnis yang akan didirikan ini adalah sebuah bisnis baru yang akan dirintis oleh anggota kelompok.
Bisnis ini bermula dari keluhan para konsumen t-shirt yang mayoritas adalah kalangan muda.
Kalangan muda atau jiwa muda selalu memiliki ide – ide kreatif yang siap untuk disalurkan, akan tetapi tidak pernah bis auntuk diimplementasikan, karna bisnis t-shirt dari pihak pesaing tidak pernah memberikan kesempatan untuk mereka menyalurkan ide mereka, melainkan hanya ide – ide dari pihak produsenlah yang menjadi fokus perhatian.
Sehingga bisnis inilah yang kami pilih untuk dikembangkan, dan mampu menjawab keinginan konsumen yang beragam.konsumen pun diberikan hak untuk ikut terlibat dalam proses produksi, dan mendesaign sendiri t-shirt yang diinginkan.
Untuk hal kualitas, produk yang akan kami produksi ini tidak akan mengecewakan, serta aspek terpenting yang akan menjadi pertimbangan konsumen adalah harga yang akan kami tawarkan ke tangan konsumen yaitu dibwah harga kompetitor. Jika pada usaha distro mematok harga Rp. 60.000 – Rp. 90.000, maka kami akan memasang tarif Rp 40.000 – Rp. 50.000, dengan pertimbangan kualitas yang sama tetapi harga yang lebih kompetitif maka konsumen akan beralih ke produk kami. Dengan strategi tersebut maka pihak kompetitor akan mengalami pernurunan penjualan karna beberapa kelebihan yang ditawarkan produk kami.
Jika kompetitor tidak mampu mengikuti atau mengimbangi strategi pasar yang kami jalankan, maka pihak kompetitor akan mengalami penurunan permintaan.
Bisnis ini kami katakan layak untuk dikembangkan, karna memilik prospek bisnis yang sangat menjanjikan, karna konsumen tidak pernah merasa puas maka perlu adanya inovasi yang terus menerus demi terjaganya tingkat penjualan.
Sesuai dengan yang telah dipaparkan sebelumnya, pasar yang menjadi fokus pengembangan adalah pasar produsen, yang menuju ke arah persaingan sempurna. Dan menyebabkan pihak kompetitor dituntut untuk menghasilkan produk yang lebih inovatif dan berkualitas tanpa meninggalkan perhatian khusus atas harga penjualan yang mempengaruhi konsumen dalam menetukan keputusan pembelian. Sehingga outcomes yang didapatkan konsumen akan lebih besar, dengan harga yang lebih murah akan mendapatkan kualitas yang sama.
Dengan perkiraan peningkatan permintaan produk ini dimasa yang akan datang akan semakin tinggi, dikarenakan harga yang lebih rendah dibandingkan pesaing, serta konsumen juga dapat terlibat dalam proses produksi dan pemilihan desaign sesuai yang diinginkan, sehingga akan berdampak positif terhadap peningkatan permintaan.
Hal lain yang harus dikembangkan yaitu plan production yang harus slalu di tingkatkan dan di inovasi untuk menjaga konsumen potensial, contohnya seperti :
· Kaos couple
· Valentine’s day
· Woman army
· Happy ramadhan
· Jersey
· Text t-shirt
· Photo t-shirt
· Mom’s day
· Twins, Dll
Dengan terus dibuatnya inovasi sesuai moment yang terjadi, maka pasar potensial yang diharapkan akan terpenuhi. Dan konsumen akan loyal terhadap produk kami.
Inovasi – inovasi tersebut menjadikan sebuah dampak pada meningkatnya penjualan dan memaksa pesaing untuk ikut dalam strategi bisnis kami atau mengimbangi bisnis kami dengan meluncurkan alternatif terbaru.
Peluang untuk produksi ini selalu terbuka lebar, jika bisa menciptakan inovasi secara terus menerus dan mampu memberikan sesuatu yang kreatif maka bisnis ini akan terus berkembang pesat. dalam tiga kebutuhan utama manusia yaitu sandang, maka bisnis yang bergerak di bidang sandang akan lebih berkembang pesat dibandingkan kebutuhan untuk konsumsi.
Juga diperkirakan akan adanya penurunan atas permintaan produk di pihak kompetitor, karna masuk nya bisnis ini. Penurunan tersebut akan terjadi secara terus menerus, jika pesaing tidak mampu untuk mengikuti atau mengimbangi strategi bisnis tersebut.
Untuk volume produk yang akan diproduksi secara bertahap, sedikit demi sedikit akan terus ditingkatkan sesuai dengan peningkatan permintaan.
Selanjutnya adalah segmentasi pasar yang dituju adalah ramaja kota bengkulu yang nantinya akan diperluas dengan membuka outlet di kota – kota berikutnya.
Targetnya yaitu pelajar dan mahasiswa. Karna remaja yang sedang menempuh pendidikan selalu berusaha untuk menunjukan jati diri sesuai dengan penampilan mereka. Karna hal tersebut lah membuat kalangan muda menjadi seseorang yang berusaha untuk berpenampilan yang lebih baik agar tetap eksis diantara teman – teman.
Lokasi yang menjadi pusat penjualan yaitu :
· Mall
· Kampus
· Sekolahan
· Objek wisata
· Outlet, Dll
Dengan harga yang kompetitif serta produk yang berkualitas, serta strategi promosi yang mengarah ke tenaga penjual. Dengan ada naya pelayanan yang ramah mampu untuk meningkatkan daya tarik produk dimata konsumen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar